Edutainment Nusantara

LETS MAKE HARMONY

Rabu, 19 Oktober 2022

Investigasi opsi tri lema

yaitu dalam mengambil keputusan sebaiknya mendengarkan dari berbagai pihak. misal dari rekan ada opsi atau solusi A. dari rekan lain akan ada opsi B. jadi solusi ini, itu bagian dari opsi dan biasanya akan muncul keputusan tak tertuduga yang sebelumnya tidak terpikirkan. itulah keunikan, sesuatu yang baru sebagai opsi tri lema. 

itu juga merupakan bagian karena mau mendengarkan masukan dari semua pihak. istilah jawa bisa di bilang musyawarah. kalau sekarang bisa dimaknai sharing. opsi trilema merupakan  sharing karena mau mendengarkan masukan berbagai pihak sehingga keputusan diambil tidak ambil benarnya sendiri. melainkan bisa melakukan yang terbaik untuk banyak orang atau disesuaikan dengan nilai-nilai kebaikan.

Bijaksana adalah menimbang keputusan dari berbagai pihak. hingga akhirnya uji keputusan yang sudah ada sebelum di buat kita bisa ambil masukan atau saran dengan tokoh panutan/idola atau orang tua tua bijak terkait keputusan kita yang akan di ambil. kalau keputusan satu step sudah gagal maka jangan dipaksakan. dan jangan lupa setelah kita ambil keputusan kita pun harus refleksi atas proses hingga kelemahan dalam mengambil keputusan.

opsi trilema juga sebuah opsi yang belum pernah terpikirkan dan tiba-tiba ada yang nyeletuk ngomong dan itu sesuai maka bisa jadi keputusan trilema. sebagai guru sebelum memutuskan juga perlu diagnostik karena setia orang melakukan apa pasti punya alasan. jadi why dulu baru how.

kita itu makhluk relijius dan suatu saat akn dimintai pertanggungjawabannya. Jadi perhatikan baik-baik sebelum ambil keputusan.

jangan sungkan untuk refleksi dengan berbagi pihak setiap dua atau tiga minggu dengan stake holder. karena komunikasi terkadang sering salah diartikan.

by catur rohman

wonosobo

0 komentar:

Posting Komentar